Example 728x250
News

Polres Kediri Gelar Anev Ops Patuh Semeru 2024

×

Polres Kediri Gelar Anev Ops Patuh Semeru 2024

Sebarkan artikel ini

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | KEDIRI –

Polres Kediri Polda Jatim menggelar analisis dan evaluasi (anev) Operasi Patuh Semeru tahun 2024 di ruang Bagops Eksekutif Mako Polres setempat, Selasa (16/7/2024) pagi.

Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto, S.H., S.I.K. melalui Kasi Humas Polres Kediri AKP Sriati, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk membahas berbagai temuan dan hasil operasi.

Operasi Patuh Semeru sendiri merupakan bagian dari program nasional untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan berlalu lintas, serta menekan angka pelanggaran dan laka lantas.

AKP Sriati mengatakan, “Selama 2 hari ini Kami pantau, ada penurunan jumlah pelanggaran lalu lintas, terutama di daerah-daerah yang menjadi fokus operasi. Syukurlah masyarakat mulai lebih sadar dan patuh terhadap peraturan.”

Lebih lanjut, Ia juga mengapresiasi kinerja seluruh personel yang terlibat dalam operasi ini.

“Keberhasilan operasi ini tidak lepas dari dedikasi dan kerjasama seluruh jajaran Polres Kediri,” pungkas AKP Sriati.

Selain itu, turut dijelaskan beberapa rencana ke depan. Salah satu langkah yang akan diambil adalah peningkatan intensitas penyuluhan di sekolah-sekolah dan komunitas-komunitas masyarakat.

Anev ditutup dengan diskusi dan masukan dari berbagai satuan kerja (satker) yang terlibat dalam operasi.

Dengan tujuan mencari solusi dan strategi terbaik, serta memastikan seluruh kegiatan dalam operasi berjalan sesuai rencana dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan. ( Hms-Arya78)

MABESMEDIAINVESTIGASI
Author: MABESMEDIAINVESTIGASI

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID dalam menjalankan tugas, wajib memiliki Tanda Pengenal (Kartu Pers) yang masih aktif, Surat Tugas dan namanya tercantum dalam Box Redaksi. Laporkan segera bila ada tindakan melanggar Hukum dan Kode Etik Jurnalistik, yang mengatasnamakan MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan