MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | Kediri Kota /Jawa Timur –
Polres Kediri Kota bekerja sama dengan Rumah Sakit Bhayangkara Kediri menggelar penyuluhan gizi dan kesehatan bagi Personel Polres Kediri Kota, Selasa (11/2/2025)
Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. mengatakan Kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan Personel Polres Kediri Kota tentang pentingnya gizi dan kesehatan yang baik.
“Kami ingin memastikan bahwa Personel Polres Kediri Kota memiliki pengetahuan yang cukup tentang gizi dan kesehatan sehingga mereka dapat menjaga kesehatan mereka sendiri dan keluarga mereka,” kata Kapolres Kediri Kota.
Masih kata Kapolres Kediri Kota, bahwa kesehatan itu yang utama karena seberapapun kita hebatnya, kalau tidak sehat maka tidak ada artinya, maka dari itu kita harus berikhtiar untuk menjaga kesehatan.
Sementara itu Karumkit Bhayangkara Kediri Kombes Pol. drg Agung Hadi Wijanarko, Sp.BM. menjelaskan bahwa Rumah sakit Bhayangkara Kediri ada dan bermanfaat bagi Personel Polri khusunya serta masyarakat pada umumnya.
Dalam kegiatan penyuluhan ini, tim medis dari RS Bhayangkara Kediri menyampaikan informasi tentang pentingnya gizi seimbang, cara menjaga kesehatan, dan pengobatan penyakit.
Personel Polres Kediri Kota yang hadir juga diberikan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi dengan tim medis tentang masalah kesehatan yang mereka alami.
Dengan kegiatan penyuluhan ini, Polres Kediri Kota dan RS Bhayangkara Kediri berharap dapat meningkatkan kualitas hidup Personel Polres Kediri Kota.(**Hms-Arya78)