MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | PURWAKARTA (JAWA BARAT) ~ Polsek Plered, Polres Purwakarta, terus meningkatkan pelayanan publik dengan melaksanakan Protap Pagi, yaitu pengaturan lalu lintas di jam-jam keramaian. Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Purwakarta, (26/11/2025).

Kegiatan Utama
- Lokasi: Daerah hukum Polsek Plered.
- Waktu: Pagi, siang, dan sore hari.
- Tujuan: Menghindari kecelakaan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Kapolres Purwakarta, AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, melalui Kapolsek Plered, AKP Ali Murtadho, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan perwujudan Polres Purwakarta Hade dan memberikan rasa aman nyaman bagi masyarakat.
“Guna memberikan pelayanan pada masyarakat dan pengguna jalan, jajaran Polsek Plered melaksanakan Protap Setiap pagi, siang dan sore melaksanakan pengaturan lalu lintas pada jam padat lalulintas di daerah hukum Polsek Plered,” ucap AKP Ali Murtadho.
Kapolsek berharap masyarakat selalu berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas dalam berkendara. “Ini untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan yang rawan terjadi, selain itu kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat guna memberikan rasa aman dari aksi kejahatan dan lain-lain,” pesan AKP Ali Murtadho.
Purwakarta, 26 November 2025. (Elva‑Red)









