Scroll untuk baca artikel
Example 250
Example 728x250
BeritaDaerahJawa BaratNews

Muscab II PSII Kabupaten Bogor Resmi Tetapkan Transformasi Menjadi Partai Politik

×

Muscab II PSII Kabupaten Bogor Resmi Tetapkan Transformasi Menjadi Partai Politik

Sebarkan artikel ini


MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | CIOMAS KAB.BOGOR (JAWA BARAT) ~ Musyawarah Cabang (Muscab) II Syarikat Islam Indonesia (PSII) Kabupaten Bogor berlangsung sukses dan bersejarah pada Ahad–Senin, 28–29 Desember 2025, bertempat di Ciomas, Kabupaten Bogor, Selasa (30/12/2025).

Agenda strategis ini menandai tonggak penting perjalanan organisasi dengan ditetapkannya perubahan status PSII dari organisasi kemasyarakatan menjadi partai politik, sebagaimana amanat sejarah dan keputusan organisasi tingkat pusat.
Muscab II dibuka secara resmi oleh Presiden Lajnah Tanfidziyah PSII, KH. Muflich Chalif Ibrahim, bersama anggota Dewan Pusat KH. M. Abdussalam Ismail, di Villa Abah, Ciomas. Selanjutnya, rangkaian persidangan dilaksanakan di Aula SDIT Tahfidz Al-Furqon, Ciomas. Mengusung tema besar “Mengokohkan Persatuan Ummat sebagai Fondasi, Menuju Kemandirian Ekonomi dan Kemerdekaan Sejati dalam Harkat dan Derajat Manusia”,

Muscab ini dihadiri jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSII Jawa Barat, pengurus DPC Kabupaten Bogor beserta organisasi front, pengurus PAC dan Ranting, para sesepuh dan tokoh PSII, serta ratusan jamaah anggota dan simpatisan.

Ketua Pimpinan Cabang PSII Kabupaten Bogor, KH. Nanang Lukmanul Hakim, M.Pd.I, didampingi panitia pelaksana Rusli Rubama, M.Pd., dan Ketua Dewan Cabang KH. Kusnadi, menegaskan bahwa PSII merupakan kelanjutan autentik perjuangan HOS Tjokroaminoto, yang berdiri sejak 16 Oktober 1905, jauh sebelum Indonesia merdeka. Ia menambahkan, PSII Kabupaten Bogor hingga kini tetap eksis dan aktif di 11 Pimpinan Anak Cabang (PAC) kecamatan, dengan sekretariat cabang yang berlokasi di Bojonggede.

Sementara itu, Ketua Umum Pimpinan Wilayah PSII Provinsi Jawa Barat, KH. M. Azizi Rois, M.Pd., memberikan apresiasi atas konsistensi dan kontribusi DPC PSII Kabupaten Bogor. Menurutnya, Cabang Bogor merupakan salah satu cabang paling aktif di Jawa Barat dan menjadi cabang kedua secara nasional, setelah Sukabumi.yang menyelenggarakan Muscab dalam rangka melaksanakan instruksi DPP pasca Majelis Tahkim Luar Biasa. Forum tersebut menetapkan penyesuaian organisasi dengan mengembalikan PSII pada khittah politiknya sebagai partai politik, sebagaimana PSII pada tahun 1917 di bawah kepemimpinan HOS Tjokroaminoto.
Azizi juga menegaskan bahwa dalam waktu dekat, PSII Jawa Barat akan melaksanakan roadshow konsolidasi ke seluruh cabang se-Jawa Barat sebagai bagian dari penguatan dan penataan Partai Syarikat Islam Indonesia (PSII) di tingkat daerah.

Dari sisi persidangan, Muscab II berjalan tertib, demokratis, dan substantif. Pleno pertama dipimpin Dewan Cabang dengan agenda penetapan tata tertib, pengesahan agenda musyawarah, serta pemilihan presidium sidang yang diketuai KH. Herman Ibnu Ilyas dari unsur Dewan Wilayah. Pleno kedua diisi dengan penyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus periode sebelumnya, tanggapan peserta, serta pernyataan demisioner.

Musyawarah dilanjutkan pada pleno ketiga melalui pembentukan komisi-komisi yang membahas rekomendasi strategis dan program kerja organisasi ke depan. Hasil kerja komisi kemudian disahkan dalam forum pleno. Pada pleno keempat, Muscab II menetapkan mekanisme pemilihan kepengurusan melalui pembentukan Tim Formatur yang berasal dari unsur wufud utusan PAC, menggantikan sistem pemungutan suara langsung yang digunakan pada periode sebelumnya.
Adapun keputusan strategis Muscab II PSII Kabupaten Bogor meliputi:
Menetapkan secara resmi perubahan status menjadi partai politik dengan nomenklatur Dewan Pimpinan Cabang Partai Syarikat Islam Indonesia (DPC PSII) Kabupaten Bogor, yang berlaku bagi seluruh PAC, Ranting, dan Jama’ah di wilayah Kabupaten Bogor.

Menetapkan struktur kepengurusan DPC PSII Kabupaten Bogor masa jihad 2025–2028, dengan komposisi Dewan Cabang dan Pimpinan Cabang yang merepresentasikan berbagai PAC, mencakup bidang organisasi, keuangan, syariat, pemuda, perempuan, ekonomi, serta pendidikan dan pengajaran rakyat.
Dengan keputusan tersebut, Muscab II PSII Kabupaten Bogor tidak hanya menjadi forum konsolidasi internal, tetapi juga penanda kembalinya PSII ke panggung politik nasional secara terstruktur dan konstitusional. Diharapkan, DPC PSII Kabupaten Bogor mampu menjalankan peran politik secara seimbang, proporsional, dan profesional, serta bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan pembangunan Kabupaten Bogor yang religius, berkeadilan, dan bermartabat—Bogor yang BERIMAN.

( Lukman – Redaksi )

MABESMEDIAINVESTIGASI
Author: MABESMEDIAINVESTIGASI

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID dalam menjalankan tugas, wajib memiliki Tanda Pengenal (Kartu Pers) yang masih aktif, Surat Tugas dan namanya tercantum dalam Box Redaksi. Laporkan segera bila ada tindakan melanggar Hukum dan Kode Etik Jurnalistik, yang mengatasnamakan MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID.

Example 300250

Tinggalkan Balasan