MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | Bandung – SMPN 2 Cisarua baru baru ini meraih prestasi gemilang dengan memenangkan beberapa perlombaan bidang ekstrakurikuler PASKIBRA, PRAMUKA dan Futsal.

Berkat Latihan yang keras dan disiplin dibawah komando kang Syahrul sebagai pelatih dan Bu Asri Rahawati sebagai Pembina dalam ajang kompetisi yang berlangsung 2 Februari 2025 di SMK Bina Wisata Lembang Tingkat Jawa Barat pada event BEO (Beureum Bodas) BRIGSAKA Pasukan PASKIBRA SMPN 2 Cisarua sebanyak 20 siswa berhasil meraih :
- Juara 2 Terbaik se-Jawa Barat
- Juara 2 Variasi Formasi se-Jawa Barat
- Juara Utama 3 kategori SMP se-Jawa barat.
Disusul dengan Pramuka GRACIDA siswa-siswi SMPN 2 Cisarua kembali berhasil menunjukkan prestasinya pada Kegiatan GALAKSI SCOUTARS Tahun 2025 Tingkat Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Kampus ARS University Bandung pada 15 Februari 2025 BRIGSAKA dibawah komando Kak Hendri dan Kak Ratna berhasil meraih : - Juara Utama 3 LKBB
- Juara 2 Variasi Formasi
- Juara 3 PBB Dasar
- Juara Harapan 1 danton Terbaik
- Juara Utama 2 Leadership
- Juara Utama 3 Pengetahuan Akademik
- Juara Harapan 2 Pengetahuan Kepramukaan
Tidak hanya itu dibidang Olahragapun Tim futsal SMPN 2 Cisarua juga menunjukkan performa gemilang dengan bermain agresif dan solid di setiap pertandingan.


Hal ini diperkuat dengan berhasilnya coach Kosasih sebagai Coach Terbaik pada pertadingan yang diselenggarakan di Tagog Apu se-Bandung Raya beberapa waktu lalu.
Kepala SMPN 2 Cisarua, bapak Aan Bambang Setiyadi mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang diraih oleh para siswa. “Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh anak-anak kami. Ini adalah hasil kerja keras, dedikasi, dan semangat tinggi dari para siswa, pelatih dan guru pembimbing. Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh warga sekolah untuk terus berprestasi,” ujarnya.
Pencapaian ini tentu saja menjadi kebanggaan bagi sekolah dan diharapkan dapat menginspirasi sekolah-sekolah lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan minat siswa dalam berbagai bidang. SMPN 2 Cisarua juga berencana untuk mengikuti lebih banyak perlombaan di masa yang akan datang untuk terus mengukir prestasi di tingkat yang lebih tinggi. (Tantan )