MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | Pesisir Barat (Lampung) ~ Pimpinan Daerah (PD) Bundo Kanduang Kabupaten Pesisir Barat , untuk kedua kalinya pada Ramadhan tahun 1446 H / 2025 M, kembali berbagi takjil jelang berbuka puasa. Senin (18/03/2025).
Pembagian takjil kali ini, langsung dilakukan pengurus bersama anggota, dibawah pimpinan Ketua PD Bundo Kanduang Pesisir Barat Hj Nina Hartati bersama unsur pengurus lainnya.
Pada tahun 1446 M / 2025 M ini, takjil atau penganan berbuka puasa itu, yang dibagikan berjumlah sebanyak 800 Takjil . Dari jumlah tersebut, 300 dibagikan kepada Pondok Pesantren, 100 di bagikan kepada warga pasar pagi dan sekitarnya dan 400 di bagikan yang masyarakat menggunakan kendaraan roda 2 maupun roda4 yang melintas di Depan tugu tuhuk depan SMP Negeri 1 Jalan lintas selatan kota agung – krui kelurahan pasar krui kecamatan pesisir tengah kabupaten pesisir barat.
Organisasi Bundo Kanduang merupakan ganisasi kemasyarakatan, beranggotakan perempuan Minangkabau.Organisasi ini berperan dalam melestarikan adat dan budaya Minangkabau.
Sedangkan tujuan dari organisasi ini yaitu ;
Meningkatkan kualitas dan kemampuan perempuan dan generasi muda Minang kabau.
Meningkatkan pemahaman dan pengalaman nilai-nilai Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah.Membina dan mengembangkan organisasi.Melaksanakan pembinaan pendidikan.Melaksanakan kegiatan di tengah-tengah masyarakat.
Ketua Bundo Kanduang Pesisir Barat Hj Nina Hartati mengatakan ini adalah sebuah momentum kita berbagi di Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah. Walupun tidak banyak hanya 800 bungkus Takjil semoga bisa membantu untuk saudara kita yang berpuasa, ucapnya.
Lanjut hj nina semoga niat baik dari Bundo Kanduang kabupaten pesisir barat bisa bermanfaat bagi masyarakat dan penguna jalan.semoga berarti bagi yang menerimanya, tutupnya.
( Hijrah – Red )