Scroll untuk baca artikel
Example 300250
Example 728x250
News

Atasi Kesulitan Rakyat di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarmed 16/TK Laksanakan Karya Bhakti Perbaikan Jembatan

×

Atasi Kesulitan Rakyat di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarmed 16/TK Laksanakan Karya Bhakti Perbaikan Jembatan

Sebarkan artikel ini

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | Sanggau – Dalam rangka menjalin silaturahmi Satgas Pamtas RI-MLY Yonarmed 16/TK Pos Mangkau DPP Kopda Nurul Hidayat berserta 4 orang anggota Pos Mangkau kepada masyarakat sekitar serta terciptanya TNI manunggal bersama rakyat di wilayah Perbatasan Indonesia – Malaysia, anggota Pos Mangkau bersatu bersama pemuda dan tokoh masyarakat desa Mangkau bersama-sama melaksanakan karya bhakti perbaikan jembatan penghubung antara Dusun Mangkau dan Pos Pamtas Mangkau Dusun Mangkau Desa Palapasang, Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat. Senin (11/3/2024).

Jembatan penghubung ini sangatlah penting bagi kelangsungan hidup dan untuk berputarnya roda ekonomi masyarakat sehingga adanya perbaikan ini jembatan ini menjadikan berkah dan kebahagiaan tersendiri bagi masyarakat sekitar.

Perbaikan jembatan ini dilakukan bersama-sama dengan komponen dan dari berbagai lapisan masyarakat sekitar menjadikan antusias yang tinggi bagi masyarakat sekitar yang merindukan jembatannya untuk diperbaiki.

“Semoga dengan diperbaikinya jembatan ini menjadi semangat baru bagi masyarakat untuk bekerja dan kegiatan ini terasa ringan dikarenakan antusias warga untuk berpartisipasi dalam kegiatan perbaikan jembatan ini sangat berarti.” Ucap Danpos Mangkau Serka Riyal.

Tidak hanya dari kaum pemuda saja namun kaum wanita yang menghidangkan minuman untuk energi menjadikan keceriaan di tengah kegiatan yang menjadikan seluruh masyarakat menjadi senang dalam melaksanakan karya bhakti perbaikan jembatan.

Diharapkan perbaikan ini selain menjadikan kebahagiaan untuk membangun negeri di perbatasan namun menjadi momen bahwa TNI akan terus manunggal dengan rakyat dan selalu hadir di tengah kesulitan rakyat untuk mengatasi segala kesulitan rakyat. (armed 16)

MABESMEDIAINVESTIGASI
Author: MABESMEDIAINVESTIGASI

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID dalam menjalankan tugas, wajib memiliki Tanda Pengenal (Kartu Pers) yang masih aktif, Surat Tugas dan namanya tercantum dalam Box Redaksi. Laporkan segera bila ada tindakan melanggar Hukum dan Kode Etik Jurnalistik, yang mengatasnamakan MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan