Scroll untuk baca artikel
Example 350
Example 728x250
BeritaDaerahKalimantanNews

Pemuka Masyarakat Teluk Batang Utara Pimpin Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak .

×

Pemuka Masyarakat Teluk Batang Utara Pimpin Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak .

Sebarkan artikel ini

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | Teluk Batang – Kabupaten Kayong Utara –
Masyarakat Desa Teluk Batang Utara, Kecamatan Teluk Batang, dengan penuh semangat bergotong royong memperbaiki jalan rusak yang menghubungkan desa mereka dengan Desa Mas Bangun. Aksi sosial ini dipimpin oleh Ishak, seorang pemuka masyarakat setempat, sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi infrastruktur di wilayah mereka, Senin (24/02/2025).

Kegiatan perbaikan jalan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi sebelum memasuki bulan suci Ramadan. Ishak mengungkapkan bahwa kerusakan jalan disebabkan oleh kendaraan pengangkut kelapa sawit yang melebihi kapasitas muatan.

“Rusaknya jalan ini akibat banyaknya kendaraan berat yang melewati rute ini. Karena itu, kami berinisiatif untuk memperbaikinya secara swadaya demi kelancaran transportasi masyarakat,” ujar Ishak.

Menurutnya, akses jalan yang baik sangat penting bagi masyarakat, tidak hanya untuk mobilitas sehari-hari tetapi juga untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Dengan jalan yang layak, distribusi hasil pertanian dan perkebunan dapat lebih mudah dilakukan, sehingga meningkatkan kesejahteraan warga.

Antusiasme warga dalam kegiatan gotong royong ini mendapat apresiasi dari Masrat, salah satu warga setempat. Ia menilai langkah yang diambil Ishak sebagai bentuk kepedulian nyata terhadap masyarakat.

“Saya sangat bangga dengan Pak Ishak dan semua yang terlibat. Ini adalah contoh kepemimpinan yang patut diteladani untuk memajukan infrastruktur desa,” ujar Masrat.

Sementara itu Ishak dan warga lainnya, berharap pemerintah daerah hingga pusat dapat memberikan perhatian lebih terhadap kondisi infrastruktur desa mereka.

“Kami sangat berharap ada perhatian dari pemerintah untuk perbaikan jalan di desa kami. Akses jalan yang layak akan sangat membantu, terutama jika ada warga yang sakit dan membutuhkan pertolongan cepat ke fasilitas kesehatan di kecamatan,” tuturnya.

Kegiatan gotong royong ini tidak hanya menjadi upaya perbaikan infrastruktur, tetapi juga simbol kebersamaan dan kepedulian warga dalam membangun desa yang lebih maju. Warga berharap inisiatif ini dapat menginspirasi pihak terkait untuk turut serta dalam meningkatkan kualitas jalan demi kepentingan bersama.

Al Badri.

MABESMEDIAINVESTIGASI
Author: MABESMEDIAINVESTIGASI

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID dalam menjalankan tugas, wajib memiliki Tanda Pengenal (Kartu Pers) yang masih aktif, Surat Tugas dan namanya tercantum dalam Box Redaksi. Laporkan segera bila ada tindakan melanggar Hukum dan Kode Etik Jurnalistik, yang mengatasnamakan MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID.

Example 300250

Tinggalkan Balasan