Scroll untuk baca artikel
Example 250
Example 728x250
BeritaDaerahJawa BaratNews

Polantas Purwakarta Kampanyekan Keselamatan Berlalu Lintas di SMA 3 Ponpes Al Muhajirin

×

Polantas Purwakarta Kampanyekan Keselamatan Berlalu Lintas di SMA 3 Ponpes Al Muhajirin

Sebarkan artikel ini

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | PUTWAKARTA (JAWA BARAT) ~ Satlantas Polres Purwakarta melaksanakan kegiatan Polantas Menyapa Police Goes to School di SMA 3 Pondok Pesantren Al Muhajirin Purwakarta, Senin (26/1/2026). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas di kalangan pelajar.

Kasat Lantas Polres Purwakarta AKP Muthia Khansa Nurwijaya mengajak siswa tertib dan disiplin berlalu lintas, memahami aturan berkendara, dan menjauhi perilaku berbahaya. “Jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas, patuhi rambu-rambu, dan gunakan perlengkapan keselamatan,” katanya.

Kegiatan ini juga meliputi pembinaan karakter, seperti menghindari kekerasan, patuh pada orang tua dan guru, serta saling menghargai. Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya menyatakan kegiatan ini sebagai upaya preventif Polri membangun kesadaran hukum sejak dini.

“Polantas Menyapa ini menanamkan budaya tertib berlalu lintas dan pembinaan karakter generasi muda. Diharapkan pelajar jadi contoh baik di sekolah dan masyarakat,” ungkap Kasi Humas Polres Purwakarta AKP Enjang Sukandi.
(Elva-Red)

MABESMEDIAINVESTIGASI
Author: MABESMEDIAINVESTIGASI

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID dalam menjalankan tugas, wajib memiliki Tanda Pengenal (Kartu Pers) yang masih aktif, Surat Tugas dan namanya tercantum dalam Box Redaksi. Laporkan segera bila ada tindakan melanggar Hukum dan Kode Etik Jurnalistik, yang mengatasnamakan MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID.

Example 300250

Tinggalkan Balasan