MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID | SUBANG (JAWA BARAT) ~ Polres Subang melalui Polsek Pamanukan salurkan bantuan sosial ke lansia dan ODGJ di Desa Sukamaju, Sukasari, Rabu (28/1/2026). Bantuan berupa kasur, bantal, karpet, dan paket sembako diserahkan ke Tapsirah (lansia) dan Carkini (ODGJ).

Kapolsek Pamanukan AKP Udin Awaludin: “Polri hadir sebagai pelindung dan pengayom. Bantuan ini meringankan beban warga rentan.”


Kegiatan ini hasil arahan Kapolres Subang AKBP Dony Eko Wicaksono, melibatkan pemerintah desa, tenaga kesehatan, dan kader masyarakat. Koordinasi lintas sektor dilakukan untuk penanganan lanjutan.
Masyarakat Sukamaju apresiasi Polres Subang atas kepedulian.
(Elva-Red)









