Scroll untuk baca artikel
Example 250
Example 728x250
BeritaDaerahNewsTNI & POLRI

Wakapolres Kediri Kota Bersama Anggota Kawal Keamanan dan Kelancaran Ngabuburit

×

Wakapolres Kediri Kota Bersama Anggota Kawal Keamanan dan Kelancaran Ngabuburit

Sebarkan artikel ini

MEDIAINVESIGASIMABES.CO.ID | Kediri Kota /Jawa Timur –

Kediriselaludihati – Polreskedirikota – Menjelang berbuka puasa di bulan Ramadhan 1446 H, aktivitas masyarakat di Kota Kediri meningkat, terutama di lokasi-lokasi yang menjadi pusat ngabuburit dan penjualan takjil. Untuk menjaga ketertiban dan kelancaran lalu lintas, Polres Kediri Kota menggelar pengamanan waskat (pengawasan ketat) dan wasdal (pengawasan dan pengendalian) di sejumlah titik keramaian pada Sabtu (8/3/2025) sore.

Kegiatan pengamanan ini dilakukan mulai pukul 15.00 WIB hingga 17.50 WIB di beberapa lokasi strategis, antara lain Taman Brantas (Brantastic Ramadan), Jalan Jaksa Agung Suprapto, Pasar Pahing, dan Jalan Banjar Melati.

Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si., menjelaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) serta memastikan arus lalu lintas tetap lancar di tengah padatnya aktivitas masyarakat menjelang berbuka.

“Menjelang waktu berbuka, masyarakat banyak yang keluar untuk berburu takjil dan ngabuburit. Kami hadir untuk memastikan kegiatan ini berlangsung dengan aman dan tertib, baik dari aspek keamanan maupun kelancaran lalu lintas,” ujar AKBP Bramastyo Priaji.

Dalam pengamanan ini, Polres Kediri Kota menerjunkan 35 personel gabungan, yang terdiri dari anggota Satlantas, Samapta, dan petugas lainnya. Wakapolres Kediri Kota beserta Kabag Ops, Kasat Samapta, KBO Lantas, dan Kanit Patroli Samapta turut hadir langsung di lapangan untuk melakukan pengawasan dan pengendalian.

Menurut laporan di lapangan, situasi selama pengamanan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan terkendali. Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas maupun insiden yang mengganggu kelancaran arus lalu lintas.

Dengan meningkatnya mobilitas warga selama Ramadhan, Polres Kediri Kota berkomitmen untuk terus melakukan pengamanan dan pengawasan di lokasi-lokasi rawan kepadatan guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. (res/aro/Hms-Arya78)

MABESMEDIAINVESTIGASI
Author: MABESMEDIAINVESTIGASI

MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID dalam menjalankan tugas, wajib memiliki Tanda Pengenal (Kartu Pers) yang masih aktif, Surat Tugas dan namanya tercantum dalam Box Redaksi. Laporkan segera bila ada tindakan melanggar Hukum dan Kode Etik Jurnalistik, yang mengatasnamakan MEDIAINVESTIGASIMABES.CO.ID.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan